Giat Jumat Curhat Polsek Kawasan Pelabuhan Bima Jalin Kemitraan dengan Masyarakat Sekitar Pelabuhan - DIMENSI

Breaking

05 April 2024

Giat Jumat Curhat Polsek Kawasan Pelabuhan Bima Jalin Kemitraan dengan Masyarakat Sekitar Pelabuhan

 


Kota Bima, Dimensi.-
Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima menggelar kegiatan Jumat Curhat sebagai bentuk inisiatif untuk mempererat hubungan dengan masyarakat. 


Kegiatan ini dilaksanakan pada Hari Jumat, tanggal 5 April 2024, pukul 09.00 WITA, di Areal Pelabuhan Bima, Kelurahan Tanjung, Kecamatan Rasanae Barat, Kota Bima.


Menurut keterangan dari P.s Kasubseksi Pidm sie Humas Aipda Nasrun, kegiatan ini bertujuan untuk membuka ruang dialog antara Polri dengan masyarakat, khususnya para buruh dan penumpang kapal, guna mendengarkan keluh kesah serta menyikapi permasalahan yang terjadi di sekitar area Pelabuhan Laut Bima.


Ps.Kanit Binmas Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima, AIPTU Andi Wijaya, menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi sarana bagi Polri untuk hadir di tengah-tengah masyarakat, menampung keluhan, dan merespons segala persoalan yang dihadapi oleh warga sekitar pelabuhan.


"Dalam Jumat Curhat ini, kami juga mendengarkan keluhan-keluhan dari tukang ojek dan penumpang kapal, terutama terkait kemajuan institusi Polri dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, karena kami sebagai Polri adalah pelindung, pelayan, dan pengayom masyarakat," ungkap AIPTU Andi Wijaya.


Salah satu perwakilan buruh, Sdr. Ahmad dari Kelurahan Tanjung, Kecamatan Rasanae Barat, menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima yang telah melaksanakan patroli setiap hari, memberikan rasa aman bagi mereka yang beraktifitas di area pelabuhan.


Dalam tanggapannya, Ps.Kanit Binmas Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima AIPTU Andi Wijaya mengapresiasi masukan dari masyarakat. Dia menegaskan bahwa patroli rutin merupakan salah satu tugas pokok Polri untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat. 


Selain itu, dia juga mengajak para buruh untuk selalu berkoordinasi dengan Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima agar segala permasalahan dapat segera diselesaikan demi menjaga kondusifitas area pelabuhan.


Dengan adanya kegiatan Jumat Curhat ini, diharapkan hubungan yang harmonis antara Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Bima dan masyarakat semakin terjalin erat, sehingga tercipta lingkungan yang aman dan kondusif bagi semua pihak.(D02)

Tidak ada komentar:

Halaman